Tingkatan Karir Pilot

Pangkat Pilot

Tingkatan Karir Sebagai Pilot

Tak berbeda dengan profesi lainnya, bagaimana kerja sebagai pilot juga memiliki tingkatan jenjang karir. Setiap tingkatan pastinya memiliki kriteria tersendiri dengan jam terbang yang berbeda-beda. Pangkat yang ada tersebut dapat dilihat dari banyaknya garis yang ada dipundaknya. Berikut penjelasan lebih lengkapnya.

Pangkat Pilot

–      1 garis

Pangkat 1 garis menandakan bahwa dia adalah calon pilot atau yang disebut dengan cadet pilot. Siswa yang masih bersekolah disebuah sekolah penerbangan.

–      2 garis

Pemilik pangkat dua garis tersebut sering disebut juga dengan Second Officer atau SO. Tahapan karir pilot berpangkat ini merupakan pilot yang sudah lulus sekolah pilot, namun masih dalam tahap training disebuah maskapai. Jumlah jam terbangnya juga masih sedikit sekitar 100 jam.

–      3 garis

Melihat seorang pilot dengan 3 garis dipundaknya, ini berarti dia sudah masuk ke tahapan First Officer atau FO. Dimana dia menjadi tangan kanan seorang Captain dalam menerbangkan pesawat. Umumnya jam terbang yang dimiliki sudah cukup tinggi melebihi 100 jam hingga 1500 jam.

–      4 garis

Pangkat ini jadi pangkat tertinggi dijenjang dunia pilot yang lebih dikenal dengan Captain. Untuk menjadi captain sendiri tentu memiliki jam terbang tinggi lebih dari 1500 jam, serta telah lulus test ATPL (Airline Transport Pilot License).

–      Pilot senior

Setelah jenjang Captain apakah karir pilot berakhir? Tidak justru semakin meningkat. Seorang captain Senior sebuah maskapai dapat menjadi instruktur atau direktur operation dari maskapai tersebut.

Dari ulasan mengenai bagaimana kerja seorang pilot rasanya cukup jelas bukan? Biaya sekolah penerbangan memang dirasakan cukup mahal, akan tetapi melihat ini seperti sebuah investasi masa depan. Karena setelah mengantongi lisensi penerbangan, seorang pilot mampu meniti karir didunia penerbangan dengan gaji yang cukup besar. Tapi perlu diperhatikan pula bahwa tanggung jawab seorang pilot sangat besar, jadi tidak boleh sembarangan dalam mengemban tanggung jawab tersebut.

Baca Juga :  Kebutuhan Ruang Makan: Jasa Arsitek Ruang Makan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp WhatsApp us